INSTALASI DAN KONFIGURASI FTP SERVER, CMS WORDPRESS DAN JOMLA

Posted on

3.6 Melakukan instalasi CMS Jomla

Langkah 1 | mengubah hak akses pada cms jomla dengan cara mengetikan command line chmod 777 -R /home/ilhamjomla hal tersebut bertujuan agar file cms jomla dapat di baca, di tulis dan di eksekusi (read, write, executable) oleh pemilik file, group dan lainya.

Langkah 2 | Akses url cms jomla dengan cara mengetikan ipaddres/shortcut

Contoh : http://192.168.43.143/ilhamjomla/

Setelah index cms jomla dapat di akses langkah selanjutnya adalah langkah awal konfigurasi cms jomla. Masukan nama situs, deskripsi, email, username dan password dan pilih mode site offline YES

Langkah 3 | masuk pada tahapan database configuration

Pilih type database : MySQLi

Host name : localhost

Username : ilhamjomla

Password : *********

Nama database : ilhamjomla

Table prefix : h92nz_

Jika sudah, Kemudian klik Next

Langkah 4 | pada tahapan FTP Configuration

Inputkan username dan password ftp anda. Kemudian untuk setingan ftp lainya biarkan default

Langkah 5 | Finalization

Mengulas kembali konfigurasi yang sebelumnya sudah kita buat. Jika sudah yakin maka anda bisa mengklik tombol install

Langkah 6 | Proses Pemasangan

Tunggu hingga proses instalasi selesai

Langkah 7 | cms jomla sudah berhasil terpasang

Jika telah selesai melakukan pemasangan kemudian klik Remove installation folder yang berguna un

Langkah 8 | Folder instllation berhasil di hapus. Kemudian klik Administrator atau bisa juga mengunjungi url situs kita dan menambahkan /administrator

Contoh : 192.168.43.143/ilhamjomla/ administrator

Langkah 9 | Login cms jomla

Masukan username dan password sesuai dengan yang kita buat sebelumnya. Kemudian klik LOG IN

Langkah 10 | Jika sudah berhasil login maka anda akan di arahkan ke dashboard joomla

Langkah 11 | Untuk mengakses Home page situs kita dengan cara mengunjungi ipaddress/shortcut. Contoh : 192.168.43.143/ilhamjomla

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *